Sabtu, 09 Juni 2012

Lingkungan Sehat Lingkungan yang Sedikit Kotor

Mungkin sebagian besar masyarakat yang menganggap dirinya modern saat ini masih banyak yang mempercayai bahwa lingkungan yang sehat adalah lingkungan yang sangat bersih. Mengkonsumsi makanan yang sangat higienis, selalu memakai sabun anti bakteri, lantai rumah yang selalu dipel dengan desinfektas, dan berbagai kegiatan lain yang kadang-kadang over protektif dengan tujuan menjaga kesehatan.

Ya, harus diakui memang menjaga kebersihan demi kesehatan adalah tindakan yang penting. Namun, jangan lupa bahwa Tuhan menciptakan manusia agar dapat berhubungan dengan alam sekitar secara alamiah! Artinya, kondisi lingkungan di sekitar kita yang seimbang telah membentuk daya tahan tubuh kita menjadi normal atau kuat terhadap serangan berbagai penyakit. Bukan berarti lingkungan yang terlalu kotor akan membentuk daya tahan tubuh semakin. Begitupun sebaliknya, lingkungan yang terlalu bersih juga akan mengurangi daya tahan tubuh kita. Jadi, bagaimakah lingkungan yang sehat itu? Lingkungan yang sehat adalah lingkungan yang sedikit kotor.

Mulai saat ini apa yang seharusnya dilakukan?
1. Jika anda adalah orang tua yang telah memiliki anak, maka biarkan anak anda bermain walapun di
    lingkungan yang agak kotor. Karena, dengan demikian anda telah berusaha menjadikan daya tahan tubuh
    anak menjadi lebih kuat secara alami.
2.Jangan terlalu sering menggunakan sabun anti bakteri, terlalu sering minum antibiotik, dan kegiatan lain yang
   sering menggunakan bahan-bahan untuk proses sterilisasi kecuali bila perlu.

Itulah posting dari kami, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari saling mengisi agar hidup lebih berarti! So,berkomentarlah dengan bijaksana!